Kegiatan Pembahasan APBDesa Desa Pengotan Kecamatan Bangli Kabupaten Bangli, yang dilaksanakan di ruang rapat kantor Desa Pengotan selasa, 22 desember 2020 yang dihadiri oleh Ketua BPD I Wayan Naris beserta anggota BPD, Kepala Dinas Pemerdayaan Masyarakat Desa (DPMD ) Ida Bagus Riana Putra, Bendesa Adat Pengotan I Wayan Kopok, Ketua LPM I Wayan Beteng, Pendamping Desa I Nyoman Ariana, Ketua BumDesa I Nengah Rastawan, Pengelola PAUD Semara Murti dan Gita Santi, Bidan Desa, Babinsa Desa pengotan I Wayan Subagia, I Dewa Gede Kardiasa Babinkantibnas Desa pengotan, Pengurus PKK Desa Pengotan, Ketua Karang Taruna, PLKB Desa, Perbekel Desa Pengotan I Kadek yastawan dan perangkat Desa yang ikut serta dalam rapat pembahasan APBDesa ini.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam upaya mewujudkan rencana pembangunan yang akan dilaksanakan di tahun 2021 nantinya sesuai dengan pendanaan yang didapatkan dari ADD, DDS, BKK provinsi dan BKK Kabupaten, BHP, BHR dan dana TMMD dalam upaya membangun Desa Pengotan dan mensejahtrakan masyarakat Desa pengotan.
sambutan dari ketua BPD Desa Pengotan, kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan tahapan untuk merencanakan pembangunan Desa di tahun 2021, setelah melalui peroses hari ini penyusunan APBDesa berfokus pada pencocokan RAB.
sambutan dari Bapak Perbekel Desa Pengotan "Pembahasan perencanan APBDesa tahun 2021 mengucapkan terimakasi kepada seluruh undangan yang sudah hadir dalam kegiatan penyusunan ini sesuai dengan Permendagri maupun PermenDesa". Perencanaan yang sudah dilakukan sesuai dengan anggaran Pendapatan Desa di Tahun 2021.
Bedesa Adat Pengotan "diharapkan untuk kedepanya kebersamaan dalam mewujudkan Pembangunan Desa dan masyarakat Desa Pengotan agar terciptanya Desa pengotan yang Maju"
Pendamping Desa, "sesuai PMK 202 untuk penerimaan BLT Dana Desa 300ribu per Bulan selama 3 bulan".
Penyampaian Rancangan APBDesa tahun 2021 yang langsung dibahas oleh Sekretaris Desa I Wayan Darta bersama peserta rapat.